Labels

Kumpulan Modifikasi Truk Canter Jawa Interior & Eksterior

Kumpulan Desain Modifikasi Truk Canter Jawa Mulai dari Interior & Eksterior. Video & Foto Modifikasi Truk Canter Jawa Keren dan Ceper.


Modifikasi Truk Canter Jawa - Kamu sedang tertarik dengan truk canter Jawa, berniat membelinya dan melakukan modifikasi? Simak penjelasan mengenai modifikasi truk canter Jawa, agar kamu mengetahui informasinya lebih mendalam.

Truk Canter Jawa adalah salah satu kendaraan yang sering kita jumpai di jalan raya. Namun tahukah kamu apa yang dimaksud dengan truk canter Jawa? Ternyata truk canter Jawa adalah mobil yang biasa kita kenal dengan Colt Diesel. Dimana truk jenis ini memiliki mesin yang berperforma kuat atau bertenaga, selain itu juga mesin dari truk ini sangat irit bahan bakar.

Jenis Modifikasi Truk Canter Jawa

Truk Canter Jawa atau Colt Diesel terdiri dari 3 jenis, tentunya dengan mengetahui jenis – jenis dari truk Colt Diesel, proses untuk modifikasi truk canter Jawa akan menjadi lebih mudah. Berikut ini jenis – jenis dari truk Colt Diesel.

1. Colt Diesel 110 PS

Colt Diesel 110 PS terbagi dalam beberapa variasi, yaitu FE 71 dan FE 73. Adapun perbedaan umum dari keduanya adalah angkutan maksimal pada truk jenis ini. Dimana Colt Diesel FE 71 mampu mengangkut beban dengan berat kotor sampai 5150 kilogram. Sementara Colt Diesel FE 73 mampu mengangkut beban dengan berat kotor hingga 7000 kilogram.

Dari ukuran tinggi dan panjang, Colt Diesel FE 73 tentu memiliki ukuran yang lebih panjang dan tinggi. Selain itu harga dari Colt Diesel FE 73 juga lebih mahal.

2. Colt Diesel 125 PS

Berbeda dengan jenis sebelumnya, Colt Diesel 125 PS hanya memiliki satu varian, yaitu FE 74. Namun Colt Diesel FE 74 juga terbagi menjadi beberapa variasi. Yaitu FE 74 Long, FE HD, dan FE 74 S. Dari ketiga jenis variasi ini, FE 74 S adalah varian yang paling unggul.

3. Colt Diesel 136 PS

Jenis truk canter ini memiliki 3 variasi, yaitu FE SHD, FE SHDX, dan FE 84 HDL.

Setelah mengetahui jenis – jenis dari truk canter Jawa, pastinya kamu akan lebih mudah untuk mengetahui modifikasi seperti apa yang cocok untuk jenis truk ini. Berikut tips modifikasi truk canter Jawa dengan biaya terjangkau.

Modifikasi Truk Canter Jawa dengan Biaya Terjangkau.

1. Modifikasi Eksterior Truk

Dengan memodifikasi bagian eksterior truk di sisi – sisi tertentu ini kamu akan lebih menghemat biaya untuk proses modifikasi, lho.

  • Grill, ganti grill truk sesuai dengan konsep modifikasi seperti apa yang kamu inginkan
  • Bumper, Kamu bisa mengganti bumper dengan bahan yang lebih kuat agar memberikan perlindungan jika terlibat dengan situasi darurat atau tabrakan.
  • Velg, Mengganti velg bisa kamu lakukan agar truk yang kamu modifikasi terlihat lebih gagah.
  • Aksesoris, kamu bisa menambahkan aksesoris di truk canter Jawa agar terlihat menarik dan unik.
  • Warna, agar truk lebih menarik kamu bisa mengganti warna truk sesuai dengan konsep modifikasi yang kamu inginkan.

2. Modifikasi Interior Truk

  • Jok, jok bisa kamu ganti dengan pilihan lain yang lebih membuatmu nyaman saat diduduki.
  • Panel Dashboard, kamu bisa mengganti bagian ini dengan yang lebih elegan agar bagian interior truk terlihat lebih mewah.
  • Aksesoris, tambahan aksesoris di bagian interior akan membuat truk Colt Diesel yang kamu modifikasi menjadi terlihat lebih baik.

Itulah bagian – bagian dari truk canter Jawa yang bisa kamu modifikasi dengan biaya terjangkau. Adapun kesimpulannya, kamu bisa melakukan modifikasi truk canter Jawa di bagin – bagian tertentu dengan biaya terjangkau. Jadi meski biayamu tidak terlalu banyak kamu tetap bisa memodifikasi truk kesayanganmu.

Kumpulan Modifikasi Truk Canter Jawa Interior & Eksterior
Table of Contents

Posting Komentar

Komentar teratas
Terbaru dulu